Corporate Social Responsibility (CSR) atau Social Responsibility of Corporatiaon adalah tanggung jawab sosial perusahaan. Yang dimaksud Milton Friedman dengan tanggung jawab sosial perusahaan adalah tanggung jawab moral perusahaan terhadap masyarakat dan lingkungan.
Tanggung jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) adalah suatu konsep bahwa organisasi, khususnya (namun bukan hanya) perusahaan adalah memiliki suatu tanggung jawab terhadap konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan lingkungan dalam segala aspek operasional perusahaan. Jika kita berbicara tentang tanggung jawab sosial, yang di soroti adalah tanggung jawab moral terhadap masyarakat dimana perusahaan menjalankan kegiatannya, entah masyarakat dalam arti sempit seperti lingkungan di sekitar sebuah pabrik atau masyarakat luas.
Tanggung jawab sosial perusahaan adalah tanggung jawab terhadap masyarakat diluar tanggung jawab ekonomi. Jika kita berbicara tentang tanggung jawab sosial perusahaan, kita memaksudkan kegiatan-kegiatan yang dilakukan perusahaan demi suatu tujuan sosial dengan tidak memperhitungkan untung atau rugi ekonomis.
Hal itu bisa terjadi dengan dua cara positif dan negatif. Secara positif, perusahaan melakukan kegiatan yang tidak membawa keuntungan ekonomis dan semata-mata dilangsungkan demi kesejahteraan masyarakat atau salah satu kelompok di dalamnya. Contohnya mendirikan panti asuhan untuk anak-anak yatim piatu. Jika perusahaan melibatkan diri dalam kegiatan serupa itu, ia hanya mengeluarkan dana dan tidak mendapatkan sesuatu kembali. Tujuannya semata-mata sosial dan tidak ada maksud ekonomis.
Secara negatif, perusahaan bisa menahan diri untuk tidak melakukan kegiatan-kegiatan tertentu, yang sesungguhnya menguntungkan dari segi bisnis, tetapi akan merugikan masyarakat atau sebagian masyarakat. Kegiatan-kegiatan itu akan membawa keuntungan ekonomis, tapi perusahaan mempunyai alasan untuk tidak melakukannya. Contohnya suatu pabrik kertas, yang paling menguntungkan dari segi ekonomis adalah membuang limbah industrinya kedalam sungai saja. Tapi karena akan merugikan masyarakat maka perusahaan melakukan cara lain untuk membuang limbah tersebut walaupun biayanya lebih tinggi.
Komentar
Posting Komentar