Langsung ke konten utama

Antara Utang dan Cetak Uang

Belakangan ini banyak terjadi perdebatan antara pro cetak uang dan pro utang pemerintah, mulai dari politisi, anggota dewan, Menteri dan juga barisan para mantan (mantan menteri, dewan dll). Mereka mengadu argumen tentang mana yang lebih baik antara utang dan cetak uang, walau semua jurus mereka keluarkan tidak ada yang kalah atau setidaknya mau mengalah, buktinya utang pemerintah bertambah, cetak uang tetap dilakukan. Apalah daya saya, yang menolak utang apalagi cetak uang.

Jangan sekali kali meninggalkan sejarah atau disingkat JASMERAH adalah semboyan Soekarno dalam pidato terakhirnya, dan saya penggemar bung Karno bukan anaknya. Sejarah bangsa yang tidak boleh dilupakan yang baik untuk dikenang yang buruk agar tidak terulang. Pepatah juga mengatakan jangan jatuh kedalam lubang yang sama dua kali, kecuali lupa atau pura-pura lupa. 

Dalam sejarahnya cetak uang dan utang pernah menghancurkan ekonomi Indonesia. Bisa dibilang cetak uang (hiperinflasi 1963-1965) menjadi salah satu faktor penyebab  jatuhnya Sukarno, dan utang (krisis 1998) untuk Suharto, jika dikombinasikan antara utang dan cetak uang saya tidak tahu bagaimana nasib presiden kita saat ini, atau yang akan datang.

Hiperinflasi (1963-65) akibat cetak uang pernah menyebabkan kelaparan karena uang menjadi tidak berharga. Krisis 1998 menjadi saksi ketika hutang membuat kekayaan Indonesia tergadaikan bahkan terjual. 

Tidak ada yang akan menang atau kalah dalam perdebatan maupun diskusi mengenai mana yang lebih baik antara utang dan cetak uang ini, yang terjadi hanya debat kusir saja dan terkesan tidak ada gunanya. Toh yang mengambil kebijakan untuk berhutang dan cetak uang adalah dua lembaga yang berbeda yang tidak bisa saling intervensi satu sama lain, berjalan sendiri-sendiri jika berhasil bisa saling mengklaim dan meneruskan perdebatan yang terjadi.

Ketika masyarakat sibuk menonton ada yang sibuk menghitung komisi yang didapat dari utang dan cetak uang tentunya. Masyarakat cukup diberi bantuan sosial berupa beras dan uang saku seadanya agar bisa bertahan untuk menghadapi dampak setelahnya dikemudian hari.

Utang dan cetak uang sepertinya akan terus dilakukan, dengan ekonomi bangsa yang jadi taruhan. Walau pada akhirnya mungkin keduanya akan gagal toh ada kambing yang mungkin hitam bernama Corona yang bisa dikorbankan. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tanggap Covid 19 Dengan Layanan Sehatq

Pandemi Covid 19 masih belum usai, pemerintah dengan segala upaya berusaha menekan penyebaran virus lewat kebijakan dan aturan yang dibuat, diantaranya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diberlakukan terhadap beberapa daerah sesuai dengan tingkat penyebarannya. Kita harus bisa mematuhi peraturan pemerintah yang ada mengingat pentingnya kerjasama semua pihak dalam menekan penyebaran dan penanggulangan Covid 19, tanpa adanya kesadaran untuk mematuhi protokol kesehatan penyebaran Covid 19 akan terus terjadi. PPKM mampu mengurangi jumlah kasus Covid, tetapi di sisi lain PPKM membuat kita sulit mendapatkan kebutuhan pokok maupun kebutuhan lainnya. Begitu juga untuk memenuhi kebutuhan layanan kesehatan ada baiknya tidak harus pergi kerumah sakit atau klinik jika memungkinkan bisa dilakukan dari rumah. Selain PPKM, pemerintah juga menggalakkan kampanye #ingatpesanibu lewat gerakan 3M yang wajib diterakpkan dalam bersosial dan beraktivitas. Gerakan Memakai Mask...

Peran Investor Lokal Pasar Modal Indonesia

Pada bulan oktober data kepemilikan saham pada pasar modal indonesia adalah 62,38 % oleh asing dan sisanya 37,62 oleh investor lokal (topsaham.com), data tersebut bisa menyimpulkan bahwa investor lokal masih sedikit dan masih kurangnya minat masarakat terhadap dunia investasi pada pasar modal. Investor lokal sangat penting untuk menjaga stabilitas pasar modal, dimana jika pasar modal terlalu bergantung pada investor asing maka akan mudah tergoncang oleh krisis global. sehingga dibutuhkan peningkatan investasi lokal dalam upaya penguatan ekonomi nasional. Perkembangan Investasi lokal Indonesia masih kalah dibanding Negara-negara tetangga seperti malaysia dan singapura dimana pada negara tersebut investor lokalnya bisa menguasai pasar modalnya, bursa efek Indonesia atau BEI sendiri sebagai otoritas pasar modal Indonesia menargetkan 2,3 juta investor lokal pada tahun 2012 (investor.co.id). Dengan pentingnya peranan pemodal lokal pada pasar modal untuk perkembangan dan stabilisasi ...

Laporan Laba Rugi

Laporan laba rugi (Inggris: Income Statement atau Profit and Loss Statement ) adalah bagian dari laporan keuangan suatu perusahaan yang dihasilkan pada suatu periode akuntansi yang menjabarkan unsur-unsur pendapatan dan beban perusahaan sehingga menghasilkan suatu laba (atau rugi) bersih.(wikipedia.org). Laporan laba rugi adalah suatu laporan yang menunjukkan pendapatan-pendapatan dan biaya-biaya dari suatu unit usaha untuk suatu periode tertentu. Selisih antara pendapatan-pendapatan dengan biaya merupakan laba yang diperoleh atau rugi yang diderita oleh perusahaan. Laporan laba rugi yang kadang-kadang disebut laporan penghasilan atau laporan pendapatan dan biaya merupakan laporan yang menunjukkan kemajuan keuangan perusahaan. Peran dari laporan laba rugi adalah sebagai sebagai alat untuk mengetahui kemajuan yang dicapai perusahaan serta  mengetahui berapakah hasil bersihkan atau laba yang didapat dalam suatu periode. Dalam...